Beranda | Artikel
Ebook Rumaysho Offline (Agustus 2015)
Selasa, 9 Februari 2016

Alhamdulillaah telah lebih dari 7 tahun website Rumaysho diluncurkan, dan hingga kini terus bertahan. Hanya dengan izin Allah Ta’ala semua hal ini bisa diraih. Kami berharap dengan keberadaan website ini bisa menjadi salah satu wasilah untuk lebih mencerdaskan kaum muslimin di Indonesia, membantu menyebarkan ilmu agama Islam berdasarkan dalil-dalil yang shahih dan pemahaman yang insyaaAllah lurus.

Menjadi kebahagiaan tersendiri bagi kami untuk dapat terus membantu tersebarnya dakwah via internet melalui website Rumaysho ini. Akan tetapi seperti kita ketahui bersama bahwa ada juga saudara-saudari kita yang mungkin belum mendapat karunia koneksi internet yang “always on” dan stabil, karenanya alangkah baiknya jika ada sebuah copy dari website Rumaysho ini dalam bentuk offline yang bisa dinikmati oleh siapa pun, kapan pun, di mana pun, tanpa perlu tergantung dengan ketersediaan akses internet.

Dan alhamdulillaah, ternyata sudah ada seorang Ikhwah yang berbaik hati untuk membantu menyediakan copy website Rumaysho dalam bentuk offline.

Cara Download

File tersebut bisa Anda download langsung di website ikhwah tersebut

Pada link di atas tersedia beberapa download link, file dihosting pada box.com, google drive dan 4shared.

Jika link download di atas tidak berhasil dibuka, Anda bisa juga coba mendownload melalui mirror berikut:

Mirror download link menggunakan direct link, sehingga cukup Anda klik maka insyaaAllah file akan langsung terdownload.

Cara Penggunaan

Cara penggunaan untuk pengguna Android:

  • Download file CHM melalui link di bagian akhir artikel ini
  • Install terlebih dulu salah satu aplikasi pembaca file CHM dari Google Play Store,Super CHM
    • CHM Reader
    • CHM Ebook Reader
    • CHM Reader X
    • Cool Reader
    • Atau cari “CHM Reader” pada Google Play Store
  • Buka file CHM yang telah Anda download tersebut

Cara penggunaan untuk pengguna Windows:

  • Download File CHM melalui link di bagian akhir artikel ini
  • Klik kanan pada file yang telah Anda download
  • Lalu klik UNBLOCK pada properti file yang telah Anda download

Screenshot_119

  • Lalu double click (klik dua kali) pada file yang telah Anda download tersebut

Demikian informasi kami dan semoga bermanfaat untuk Islam dan kaum Muslimin.

Admin Rumaysho
Haryo Prabowo, S.Kom.


Artikel asli: https://rumaysho.com/12884-ebook-rumaysho-offline-agustus-2015.html